Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Dijamin Lolos
Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Dijamin Lolos
Lamaran kerja tulis tangan? Sebagian perusahaan ataupun pencari pekerja biasanya masih menggunakan persyaratan tulis tangan pada surat lamarannya. Bukan tanpa sebab, namun pastinya mereka memiliki maksud tersendiri.
Surat lamaran tulis tangan pastinya agak sedikit berbeda dalam pembuatannya. Namun, yang jelas isinya tidak jauh beda dengan yang lain. Tapi tetap jangan asal bikin, agar tidak menyesal nantinya.
Untuk dijadikan sebagai referensi berikut ini akan disajikan contoh lamaran kerja tulis tangan.
Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Dijamin Lolos |
Mengenal Surat Lamaran Pekerjaan Tulis Tangan
Surat lamaran kerja tulis tangan adalah dokumen tertulis yang ditujukan oleh pihak pelamar kerja kepada pihak penyedia kerja dengan format tulisan menggunakan pulpen dan tangan.
Lamaran tulis tangan menjadi penilaian tersendiri. Bukan tanpa sebab, melainkan ada sesuatu yang bisa diambil dari tulisan tangan seseorang, misal keuletan, kreatifitas, dan lain-lain.
Surat lamaran kerja bentuk ini memang sedikit unik dan perlu mengeluarkan sedikit usaha untuk menulis secara manual menggunakan bolpoin hitam. Namun, masih digunakan sampai sekarang ini dan menjadi nilai tersendiri.
Menulis surat lamaran di kertas apa?
Pada umumnya dan standard-nya menggunakan kertas folio bergaris. Kertas folio bergaris ini diisi atau ditulis tepat satu halaman. Jangan lebih, misal penulisan penutup di baliknya atau dilembar baru. Jangan seperti itu, usahakan singkat padat jelas pada satu halaman kertas folio bergaris saja.
Apakah boleh surat lamaran tulis tangan?
Ya, jelas boleh. Ada berbagai macam bentuk surat lamaran, misal ada yang via email, ada yang print out, dan ada yang tulis tangan. Namun, semua itu kembali kepada pihak penyedia kerja, maunya seperti apa.
Bisa ditanyakan langsung ataupun melihat pengalaman pekerja yang lebih dulu kerja di sana. Surat lamaraanya pakai bentuk dan format yang seperti apa. Biasanya, juga diberikan pada persyaratan awal bentuk suratnya seperti apa dan lewat apa.
Bagaimana cara menulis surat lamaran tulis tangan?
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan tangan surat lamaran kerja, yaitu :
- Buat kerangkanya terlebih dahulu dikertas lain
- Sesuaikan bentuk tulisan dan layout kertas (usahakan ada jarak pada sisi kiri dan kanan)
- Tulis rapi dengan bolpoin hitam dan jelas keterbacaannya
- Usahakan jangan ada coretan baik tipe-x maupun lainnya
- Usahakan kertas folio bergaris dalam keadaan bersih
- Untuk isi dan bentuk surat sama saja dengan yang lain.
- Perhatikan tata letak/penempatan bagian-bagian surat
- Tulis menggunakan bahasa baku
- Sunting dan cek kembali surat yang sudah ditulis.
Baca juga : berbagai contoh surat lamaran kerja
Bagaimana stuktur dan kerangka lamaran kerja tulis tangan?
Kerangka surat ataupun stukturnya cukup mencamtumkan beberapa hal. Hal-hal berikut merupakan pokok-pokok penting yang selalu ada dalam surat lamaran, yaitu :
- Waktu pembuatan surat : ditulis pada bagian paling kanan atas kertas dengan bentuknya tempat, tanggal bulan tahun. (sifat wajib)
- Perihal dan lampiran : ditulis pada bagian kiri jarak satu baris dengan waktu, diisi dengan perihal lamaran kerja dan lampiran berapa lembar. (Sifat kondisional)
- Pihak tertuju : salam hormat diikuti dibawahnya dengan pihak penyedia kerja baik nama ataupun jabatan dan dibawahnya lagi nama instansinya/perusahaan. (wajib)
- Pembukaan : berisi kalimat pembuka surat, biasnya diisi dengan sumber info loker dan posisi yang dilamar serta keinginan untuk melamar pada posisi itu. (Wajib)
- Data diri : berisi data diri singkat, biasanya nama, ttl, jenis kelamin, alamat, no.hp, dan email. Data diri tersebut diperlukan untuk mendaptkan kontak secara cepat. (Wajib)
- Gambaran diri singkat : menveritakan ketrampilan relevan yang dimiliki dan kemampuan pribadi lainnya. (Wajib)
- Penutupan : berisi kalimat penutup, ucapan terima kasih, dan harapan melamar.
- Ttd dan nama terang : berisi salam hormat, ttd, dan nama terang dibawahnya.
Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan
Berikut ini akan diberikan beberapa contoh lamaran pekerjaan dengan tulis tangan, serta format dan kerangka surat yang biasa digunakan dan pastinya dijamin lolos dan diterima tes selanjutnya.
Format Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan
(tempat dan tanggal pembuatan surat)
Perihal : Lamaran pekerjaan
Lampiran : ... lembar
Yth.
Bapak/Ibu ....
Kepala HRD ... (nama toko/perusahaan/dll)
Jln. Ahmad Yani No.2901 Kediri (alamat)
Sehubungan dengan dibukanya lowongan pekerjaan di (nama perusahaan)
sebagai (posisi kerja), maka bersamaan dengan surat ini saya ingin melamar
pekerjaan pada posisi tersebut
Nama : ...
Ttl : ...
Jenis Kelamin : ...
Alamat : ...
No.HP : ...
Email : ...
Saya adalah seorang lulusan SMA dengan berbagai pengalaman organisasi dan
pengalaman kerja sebagai penjaga kafe. Saya memiliki keterampilan dalam
manajemen waktu, pengoperasian komputer, ms word dan excel.
(menceritakan diri dan keterampilan singkat)
Sebagai bahan pertimbangan, saya juga melampirkan beberapa dokumen :
(berkas-berkas yang dilampirkan)
1. CV
2. Pas foto
3. Fotokopi ijazah
4. dst
Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, semoga dapat menjadi bahan
pertimbangan selanjutnya. Atas perhatian bapak/ibu, saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
(nama pelamar)
Baca juga : surat lamaran kerja umum
Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Lulusan SMA Sebagai Admin
Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Admin Gudang |
Baca juga : surat lamaran pekerjaan simple
Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Umum Perusahaan
Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Umum |
Baca juga : surat lamaran kerja bahasa inggris
Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Simple Pabrik 2022
Contoh Surat Lamaran Kerja Tulis Tangan Simple Pabrik 2022 |
Kesimpulan dan Penutup
Lamaran kerja tulis tangan memang mudah dibuat, namun butuh extra usaha untuk menulis manual dengan tangan sendiri. Usahakan terlihat rapi dan enak dibaca.
Surat lamaran pekerjaan tulis tangan memang tidak sulit untuk dibuat, namun tetap harus memperhatikan kaidah-kaidah serta hal-hal yang sudah dijelaskan pada poin-poin sebelumnya. Semoga contoh-contoh di atas bisa membantu dan memberikan referensi bagi para pembaca.
Demikian artikel don-english mengenai contoh surat lamaran kerja tulis tangan